Sudah seminggu lewat.... tapi tetep exciting.... habis join dengan komunitas LKers. Tadinya saya tidak menyangka bisa se asik itu bertemu teman teman dari grup yang saya temui di FB.
LK ers adalah komunitas orang orang penyuka, pengagum, penggemar lagu lagu Leo Kristi. Seniman unik dan nyentrik pada awal tahun 70-an.
Lirik lirik lagunya .... dahsyat. Itu saya akui.
Lagunya sendiri.... indah.....
Petikan gitarnya..... jangan tanya...
Nah...para penyuka ini tergabung dalam grup di FB. Tadinya ndak gitu mood untuk ikutan, selain karena ndak ada teman yang ngajakin jalan, kayaknya group ini serasa exclusive banget. Mengingat jejak rekamnya yang menurut saya, jarang orang biasa biasa saja mau ber jibaku untuk melestarikan hasil karya seniman lama.
Ternyata setelah ikutan........ooooh what a wonderful time...
Kebersamaan karena sama sama penyuka lagu lagunya Leo Kristi ternyata memberikan arti yang lebih dalam acara tersebut.
Beda atsmofer nya dengan acara acara ketemuan grup lain yang pernah saya ikuti.
Yang satu ini..... pengin rasanya sering sering ngumpul dan dengerin temen temen LK ers pada main lagu lagunya Leo Kristi... Penuh kekeluargaan suasananya....
Walaupun mungkin sebagian besar baru pertama kali saya jumpai secara langsung.
Banyak orang istimewa di event yang kemarin ini....dan sepertinya akan ada hal hal istimewa lainnya setelah pertemuan kemarin ini.
No comments:
Post a Comment