Saturday, October 30, 2004

CHANNEL RADIO FAVORIT

Akhirnya, setelah beberapa minggu mencari cari, aku mendapatkan kembali teman setiaku dalam perjalanan di kala siang dan sore hari. Awalnya aku menemukannya karena seorang teman yang merasa itu menjadi channel radio favorit selama ia di Jakarta. Selama seminggu ia di Jakarta, itulah channel radio yang selalu menemani dikala kita sedang berkendara.
Namun, akibat kebijasanaan perubahan semua gelombang bagi semua stasiun radio di Jakarta beberapa waktu lalu (hampir 2 bulan lalu), aku kehilangan gelombang radio tersebut. Berkali kali aku eksplor semua channel radio yang ada, namun tidak ada yang match dengan stasiun favorit tersebut. Apalagi, bodohnya aku, nama stasiun radio tersebut juga aku tidak tahu, karena hampir dalam sepanjang hari siarannya, tidak ada seorang penyiarpun yang mengguide radio tersebut.
Akhirnya setelah cukup lama mengkutak kutik semua stasiun radio, menyerahlah aku, dan aku ingat,… pernah ada di milis seorang teman memberikan list perubahan gelombang. Bodohnya. Kenapa tidak dari awal menggunakan informasi tersebut.

Sekarang, sudah kutemukan kembali gelombang tersebut, dan aku juga jadi tahu nama stasiun radio tanpa iklan dan tanpa penyiar tersebut, yaitu DRABA FM. Dulu ada di 88,3 FM namun sekarang move to 99,9 FM.

Thanks God, ada lagu-lagu asyik yang setia menemani di tengah keribetan lalu lintas Jakarta.
Dan untukmu teman terbaikku , kalau kamu ke Jakarta lagi, kita bisa dengarkan lagi stasiun radio favorit kita.

No comments: