Wednesday, October 19, 2005

Selain negara koruptor, apakah juga negara Anarkis

Apakah anarkis sekarang sudah mendarah daging pada sebagian masyarakat Indonesia. Tidak sedikit aku selalu mendengar berita bahwa terjadi pengrusakan di sini.. terjadi pengrusakan oleh sekelompok warga di sana… terjadi pemblokiran oleh penduduk setempat di sini…. Terjadi perusakan kantor pemerintah di sana oleh masyarakat yang tidak puas di sana… terjadi pembakaran mobil aparat oleh demonstran… (yang kadang kadang mahasiswa juga)…terjadi tawuran antara mahasiswa dari dua kampus yang bertetangga (nah! Ini yang paling memalukan !!!! bagaimana mungkin mengaku dirinya mahasiswa namun masih tawuran berkelompok!!!).
Dan yang sangat tragis adalah, kadang kadang semua itu terjadi hanya karena dipicu oleh masalah kecil yang seharusnya dapat dibicarakan dengan akal sehat.
Apakah dengan demikian, sebagian besar masyarakat sudah tidak sehat mentalnya ya????


Selalu begitu. Dan sejujurnya, aku sedih, prihatin, kecewa dengan kondisi tersebut. sudah sedemikian parahnyakah mental bangsa Indonesia? Sehingga mereka harus mengedepankan emosi terlebih dahulu dengan disertai tindakan fisik yang merusak??? Sudah tidak adakah akal sehat dan mental musyawarah dalam diri mereka??

Kalau memang benar anarkis sudah sedemikian merasuk pada mental bangsa kita,.. alangkah gawatnya kondisi bangsa Indonesia. Sangat sangat gawat dan mengkhawatirkan.
Kasus kasus kecil y ang terjadi mencerminkan bagaimana sebenernya gambaran global keadaan bangsa Indonesia, yang sewaktu waktu dapat meledak setiap saat. Hanya tinggal menunggu waktu dan momen yang tepat. Benarkah???

3 comments:

Anonymous said...

jujur, saya paling takud model anarkis bgini. takut kenak fitnah dan jadinya korban. aduh negarah ku.

btw thanks doanya ya. baby ku insya alloh lahir 22 february 2006, doain yah.
-maknyak-

nl said...

saya pernah kenal orang yang kerjanya bisa mendatangkan massa untuk demo. mau demo apapun bisa di set dan diatur. dan telah banyak dipakai dan berhasil, termasuk agar seseorang tidak terpilah pada sebuah pilkada. serem banget..

Anonymous said...

wah jangan ah jangan jadi anrkis apalagi di isi para koruptor :) salam selalu sha addme on the other :)